Pages

Saturday 3 March 2012

Hasil Pertandingan Sriwijaya FC vs Persisam [3-1]

Prediksi Bola
Hasil Pertandingan,- Keith Kayamba Gumbs jadi bintang kemenangan 3-1 Sriwijaya FC atas Persisam Samarinda. Dua gol Kayamba Gumbs bawa Laskar Wong Kito ke puncak menggeser Persipura Jayapura.

Persipura Jayapura tak diberi waktu lama-lama menikmati indahnya duduk di pos teratas klasemen Indonesia Super League (ISL) 2011/2012. Padahal, Mutiara Hitam baru naik ke puncak setelah mengalahkan Pelita Jaya FC 2-1, tepat sebelum kick off laga Sriwijaya kontra Persisam.

Sriwijaya benar-benar memanfaatkan betul momen saat menjamu Persiram di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Sabtu (3/3). Tim tamu diberikan penderitaan lewat 2 gol Gumb tanpa balas.

Gumbs memulai aksinya pada menit 10. Siswanto yang dilanggar bek Persisam menghadiahkan penalti buat tuan rumah pada menit 10. Gumbs yang bertindak sebagai eksekutor tak menyia-nyiakan kesempatan untuk membawa Sriwijaya unggul 1-0.

Aksi trengginas pemain berusia 39 itu berlanjut pada menit 33. Kali ini, aksi yang diperlihatkan Gumbs lebih mengesankan. Dia sukses mengecoh kiper lawan sebelum mencetak gol. Bahkan, ia sengaja menggunakan tumitnya untuk mencetak gol.

Jelang laga bubar, striker yang sedang dijerat kasus pelecehan seksual, Hilton Moreira, menambah penderitaan Persisam dengan mencetak gol ke-3 Sriwijaya melalui titik putih. Elang Borneo juga sempat memperkecil skor jadi 1-3 lewat gol Christian Gonzales. Keunggulan 3-1 Sriwijaya pun bertahan hingga laga bubar.

Dengan tambaha 3 poin, itu sudah cukup untuk menggeser Persipura di puncak klasemen. Sriwijaya dan Persipura sama-sama mengumpulkan 30 poin. Namun, Sriwijaya unggul dalam selisih gol.Dengan tambahan 2 gol Gumbs juga semakin memimpin jauh daftar Top Skorer ISL 2011/2012 dengan 14 golnya.

Susunan Pemain

Sriwijaya FC : Ferry Rotinsulu - M. Ridwan, Ahmad Jufrianto, Thierry Gatushi, Septiahadi; Syamsul Khairudin, Ponaryo Astaman , Lim Jung Sik, Rahmad Rivai, Siswanto; Keith Kayamba Gumbs.

Persisam Samarinda : Agung Prasetyo - Dias Angga Putra, Joko Sidik, Djayusman Triasdi Supriono; Fandy Mochtar, Eka Ramdani , Akbar Rasyid, Yongki Aribowo; Jeremy Boimah Karpeh, Cristian Gonzales.

No comments:

Post a Comment